4 Perusahaan Besar Ini Menggunakan Python

Indobot Academy

Jika kamu mengira kalau Python hanya digunakan oleh programmer-programmer kutu komputer yang sama sekali tidak terkenal, kamu salah besar. Faktanya, 5 perusahaan software paling terkenal di dunia ini juga menggunakan bahasa ini. Siapa saja mereka? Simak uraian berikut.

1. Google

Siapa sih yang tidak kenal dengan Google? Mesin pencari yang serba tahu ini dapat memberikan jawaban atas semua pertanyaan. Jadi, kalau kamu tidak tahu siapa itu Google, coba deh cari jawabannya di Google.

Google sudah menggunakan Python sejak awal berdirinya. Para pendiri Google telah membuat keputusan untuk menggunakan Python di mana pun mereka bisa dan menggunakan C++ di mana pun mereka harus. Bahkan sekalipun beberapa script di Google ditulis dalam bahasa Perl atau Bash, script-script ini seringkali diterjemahkan ke dalam Python. Hal ini dikarenakan betapa mudah dan simpelnya Python untuk dikelola.

Google mencari halaman web yang relevan dengan pencarian yang kita ketikkan dengan cara merayapi setiap situs baru yang ditemuinya layaknya laba-laba. Untuk melakukan hal ini, Google awalnya menggunakan Java 1.0 dan itu sangat sulit. Akhirnya program ditulis kembali dalam bahasa Python.

2. Facebook

Kamu pasti juga sudah sangat familiar dengan perusahaan yang satu ini. Meskipun banyak orang yang berceramah agar kita tidak terlalu sering menggunakan facebook, pengguna sosial media yang satu ini tampaknya tetap tidak terpengaruh. Mirip seperti rokok. Meskipun sudah ditempel bahaya merokok di labelnya, orang tidak peduli. Rokok dan facebook terlalu adiktif.

Dapatkan puluhan ebook gratis dengan registrasi melalui tombol di bawah!

Apa sih rahasianya? Di balik halaman facebook yang mampu membuat kita terpikat untuk menatap layar berjam-jam, ada Python. Rata-rata ada 5000 tool dan layanan di Facebook, manajemen infrastruktur, distribusi biner, pencitraan hardware, dan otomasi operasional. Banyaknya hal yang harus diurus ini menjadikan Python sebagai alat yang wajib untuk digunakan. Kemudahan dalam penggunaan library-library Python memungkinkan para programmer Facebook untuk tidak harus mengurus banyak kode sehingga mereka bisa fokus pada pengembangan. Ini juga memungkinkan infrastruktur Facebook untuk di-scale up secara efisien. Facebook juga telah mempublikasikan beberapa projek open source seperti Facebook Ads API dan Python Async IRCbot framework.

3. Spotify

Perusahaan streaming musik raksasa ini merupakan pendukung besar bagi Python. Mereka menggunakannya untuk analisis data dan back-end layanan. Pada bagian back-end, ada sejumlah besar layanan yang saling berkomunikasi melalui 0MQ, sebuah jaringan library dan framework yang ditulis dengan C++ dan Python.

Spotify menyediakan layanan berupa saran dan rekomendasi kepada para penggunanya. Untuk bisa melakukan hal ini, Spotify harus berurusan dengan data-data dalam jumlah yang sangat besar. Interpretasi data-data ini menggunakan salah satu modul Python bernama Luigi.

4. Dropbox

Dropbox merupakan perusahaan yang serius dalam menggunakan Python. Kalau kamu ragu, pikirkan keputusan mereka untuk meminta pencipta bahasa pemograman ini, Guido van Rossum, untuk meninggalkan Google pada tahun 2012 dan bekerja di Dropbox. Rossum pun menerima tawaran mereka dengan catatan ia tidak akan menjadi manajer atau pimpinan, tetapi sebagai engineer.

Sebagian besar library Dropbox tidak open source. Namun, perusahaan ini telah merilis API dalam bahasa Python yang memungkinkan kita untuk melihat bagaimana jalan pikiran programmer-programmer Dropbox.

Baca juga : Sensor Ultrasonik untuk Mata Robot Avoider

Nah itu dia empat perusahaan ternama di dunia yang menggunakan Python untuk membangung layanannya. Tentu saja selain keempat perusahaan di atas masih ada banyak lagi seperti Instagram, Reddit, Quora, Netflix, dan lain-lain. Bagaimana? Sudah terbayang kan peluang yang bisa kamu capai jika belajar bahasa ini?

Ingin mengadakan pelatihan Arduino / IoT (Internet of Things) bersama Indobot?

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp