Ide Project IoT Menggunakan Aplikasi Blynk yang Bisa Kamu Coba

Indobot Update

Halo Fanbot

Sedang ada project apa hari ini?

Atau masih bingung mau bikin project apa untuk tugas akhir?

Nah kali ini Minbot akan merangkum project apa saja yang dapat kalian coba.

Project ini akan terfokus pada sistem IoT yang menggunakan aplikasi Blynk. Sudah pernah dengar aplikasi blynk?

Buat yang baru kali ini denger, minbot jelasin dikit ya. Jadi Aplikasi Blynk adalah salah satu aplikasi smartphone yang dapat digunakan untuk membuat aplikasi baru. Selain itu, aplikasi ini juga dapat menjadi interface untuk segala project IoT. Berbeda dengan beberapa platform IoT lainnya, di aplikasi Blynk tidak perlu melakukan setting pada website cloud. Jadi tanpa melakukan tersebut. Kita sudah dapat membuat sistem IoT dengan mudah. Kita hanya perlu setting pada mikrokontroler dan pada aplikasi blynk saja. Mudah kan?

Memang menurut Minbot, aplikasi Blynk memang yang paling mudah peroperasiannya untuk membuat IoT. Tapi bukan berarti aplikasi ini cupu ya. Tampilan dari aplikasi ini juga sudah bagus dengan beberapa widget gratis yang bisa digunakan.

Oh iya Aplikasi Blynk ini tergolong platform gratis ya. Tetapi tetap saja ketika kita ingin upgrade dengan fasilitas yang lebih banyak, maka tetap berbayar.

Oke. Langsung saja kita bahas, apa saja project yang dapat kita coba untuk project IoT kita nih. Yuk kita simak.

Monitoring Suhu dan Kelembaban

Project yang pertama adalah monitoring suhu dan kelembaban. Di sini kita dapat menggunakan Sensor DHT11 untuk membaca suhu dan kelembaban suatu ruangan. Hasil pembacaan kemudian dikirimkan ke aplikasi Blynk untuk dapat dilihat oleh pengguna. Monitoring suhu dan kelembaban ini dapat kita kembangkan untuk mengetahui kondisi suhu dari ruangan anak ayam, ruangan budidaya, atau yang lainnya. Ingin mencoba untuk membuatnya? silakan dalam klik di laman berikut.

Monitoring Suhu dan Kelembapan BLYNK

 

Belajar Elektronika, Arduino, dan IoT step by step dengan bantuan tangga belajar? Daftar sekarang dan dapatkan PROMO

Bel Rumah

Bel rumah sudah tidak perlu lagi menggunakan kabel yang panjang untuk menjangkau dari gerbang hingga bagian dalam rumah. Nah di project ini kita akan membuat bel rumah yang dapat dikirimkan sebagai notifikasi di aplikasi Blynk. Jadi ketika ada orang yang menekan tombol bel, maka akan muncul notifikasi ke smartphone. Tutorial lebih lengkapnya dapat masuk ke laman berikut ini.

Bel Rumah IoT BLYNK

 

Kualitas Tanah

Kualitas tanah dari suatu tempat pasti sangat dibutuhkan. Seperti tempat perkebunan atau mungkin membuat pupuk kompos. Di project ini kita dapat melakukan monitoring kelembaban tanah dan pH tanah. kelembaban tanah menggunakan Sensor soil Moisture dan pH menggunakan sensor pH tanah. Bagaimana cara membuatnya? simak saja di laman berikut.

IoT Pertanian : Monitoring Kualitas tanah di Kebun Teh dengan Sensor Soil Moisture dan pH Tanah dengan Blynk

 

Papan Scoring

Papan Scoring menggunakan aplikasi Blynk sudah tidak membutuhkan kabel panjang atau menempatkan orang di dekat papan. Kita hanya perlu menghubungkan papan scoring dengan NodeMCU ESP8266, kemudian skor dapat di-update hanya dengan klik pada blynk. Cara ini dapat diterapkan untuk banyak pertandingan, dari bulu tangkis, sepak bola, voli, atau yang lainnya. Berikut ini tutorial untuk membuat project papan scoring.

Tutorial Project Internet of Things : Papan Scoring Bulu Tangkis dengan Blynk

 

 

Detector Gas

Gas LPG menjadi sangat berbahaya ketika mengalami kebocoran. Detector gas yang dapat memberikan notifikasinya pada aplikasi smartphone akan memudahkan kita dalam melakukan penanganan sebelum adanya kebakaran. Sensor yang digunakan untuk Gas LPG adalah Sensor Gas MQ-2. Sensor ini akan mendeteksi bau gas yang kemudian NodeMCU akan memberikan informasi berupa notifikasi ke smartphone. Lebih lengkapnya, cek tutorialnya di sini.

Detektor Kebocoran Gas IoT BLYNK

 

 

Music Player

Teman-teman pasti sudah tidak asing dengan speaker bluetooth. Yaps Speaker ini dapat memutar musik sesuai dengan apa yang ingin diputar dengan pengaturan di Smartphone. Namun di project ini, kita dapat melakukan pengaturan hanya melalui koneksi internet saja. Bagaimana caranya? Simak saja di laman berikut.

Tutorial Menghubungkan DF Player Mini dengan Music Player di IoT Blynk

 

Deteksi Maling

Di project ini kita dapat melakukan pendeteksian adanya orang yang memasuki suatu ruangan/rumah tanpa ijin. Sensor menggunakan sensor gerak seperti sensor PIR yang akan mengetahui adanya orang di sekitar sensor. Ketika sensor mendeteksi adanya orang, NodeMCU akan mengirimkan notifikasi kepada pengguna. Ingin membuatnya? Silakan dapat kunjungi laman berikut.

Deteksi Pencuri Melalui Handphone dengan Sensor PIR dan Blynk

 

Nah itulah beberapa project IoT yang dapat kalian buat untuk tugas akhir, melengkapi materi, atau mungkin yang hanya iseng-iseng. Masih banyak project lainnya di Blog Indobot Academy. Silakan search untuk mendapatkan informasi lainnya.

Bagi kalian yang ingin belajar Blynk lebih dalam atau ingin mendapatkan ilmu IoT lainnya, kalian bisa hubungi Minbot ya untuk informasi lebih lanjut.

Yuk semangat belajar IoT.

Mau belajar elektronika dasar? Arduino? atau Internet of Things? Ikuti kursus online Indobot Academy!

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp