Ide Project IoT untuk Skripsi Tanpa Ribet

Indobot Update

Ide Project IoT untuk Skripsi Tanpa Ribet
Menemukan Ide Project IoT untuk Skripsi Tanpa Ribet
[lwptoc numeration=”none” title=”Daftar Isi”]

Hai Fanbot yang lagi pusing nyari judul skripsi.

Jangan panik, jangan stress. Yuk bisa yuk.

Skripsi merupakan karya ilmiah yang di buat sebagai syarat kelulusan Strata 1. Pengerjaan skripsi ini biasanya d ilaksanakan di semester akhir setelah kita sudah menyelesaikan semua mata kuliah atau bahkan ada juga yang sudah memulai skripsi di saat masih menjalani perkuliahan lainnya Namun tetap saja skripsi ini hanya dapat di uji di akhir perkuliahan. Bagi teman-teman yang saat ini sudah semester 6, pasti sudah mulai memikirkan judul skripsi kan? Apalagi bagi kalian yang ingin membuat skripsi dengan metode RnD (Riset and Development), pembuatan alat pasti akan sangat memakan waktu dari pada pembuatan teks skripsinya itu sendiri. Jadi memang sangat wajar jika kalian harus menyiapkan semuanya dari sekarang.

Nah buat kalian yang masuk ke jurusan Elektro, elektronika, instrumentasi, mekatronika, atau jurusan lainnya yang berhubungan dengan sistem kendali, kalian pasti sudah mengenal Internet of Things.

Internet of Things (IoT) adalah sebuah konsep atau program di mana suatu objek memiliki kemampuan untuk mentransfer atau mengirimkan data melalui jaringan tanpa  bantuan  komputer dan perangkat manusia. IoT dapat memantau dan mengontrol secara bersamaan. Tidak hanya itu, IoT juga dapat mengumpulkan dan menganalisis data untuk mendukung segala aktivitas manusia. IoT menggunakan kecepatan internet untuk berkomunikasi satu sama lain. Jika perangkat dapat mengirim data  ke server/cloud, perangkat juga harus mengirim data ke layar dari cloud. Bahkan untuk metode pengontrol, layar juga dapat mengontrol perangkat dengan beberapa perintah.

Berikut ini beberapa rekomendasi project IoT yang bisa kalian gunakan untuk referensi.

 

 

Belajar Elektronika, Arduino, dan IoT step by step dengan bantuan tangga belajar? Daftar sekarang dan dapatkan PROMO

IoT Smart Garden

Smart Garden merupakan sistem cerdas untuk bagian pertanian, baik berupa monitoring maupun controlling. Jika teman-teman tertarik untuk mengembangkan di bagian Smart Garden, sensor yang dapat kita gunakan adalah Sensor Soil Moisture untuk untuk mengetahui kelembaban tanah, Sensor DHT22 untuk suhu ruangan, Sensor pH untuk mengetahui kualitas air, ada juga sensor LDR untuk mengetahui cahaya yang didapatkan oleh tanaman. Nah berbagai sensor tersebut bisa dihubungkan dengan mikrokontroler yang memiliki fasilitas wifi seperti NodeMCU ESP8266. Jika teman-teman ingin mengembangkan dengan sistem otomatis atau kendali dengan smartphone, dapat dilakukan menghubungkan dengan Keran elektrik atau pompa untuk mengendalikan kelembaban tanah atau mengatur pH air. Bisa juga dengan motor stepper atau yang lainnya untuk membuat penutup otomatis.

Ide Project IoT untuk Skripsi Tanpa Ribet

Platform yang bisa kita gunakan untuk project IoT ini, bisa menggunakan Blynk, Thingspeak, Antares (Telkomsel IoT), Arduino IoT Cloud, Firebase, dan lain sebagainya. Setiap platform memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing (terutama masalah harga. Ada  yang gratis full dan ada yang dibatasi).

Jika teman-teman ingin membuat interface di smartphone, platform blynk atau Arduino IoT Cloud sudah menyediakan aplikasinya. Namun untuk yang belum, kalian butuh untuk pembuatan aplikasi sendiri dengan aplikasi MIT App Inventor atau yang lainnya.

Oh ya, kita juga dapat menggunakan aplikasi Telegram sebagai sistem IoT. Tutorial untuk sistem ini, dapat kalian lihat di blog kami yang lain ya (cari di pencarian: telegram).

Contoh Project IoT Smart Garden adalah seperti Monitoring kelembaban dengan Smartphone, Kendali Penyiraman Air dengan smartphone, Kendali pH air, dan lainnya. bisa dilihat di blog indobot.

baca juga: Tutorial IoT Mengendalikan Pompa Penyiraman Kebun dengan Telegram

IoT Smart Home

Smart Home sepertinya sudah tidak asing ya untuk kalian yang sudah belajar IoT. Biasanya Smart Home adalah materi pertama yang di sampaikan untuk belajar mikrokontroler, dari Sensor Cahaya untuk nyala Lampu, Sensor Suhu untuk monitoring ruangan, Sensor Jarak untuk pintu masuk, dan lainnya. Jika kalian menggunakan salah satu sensor tadi saja, tentunya akan di mentahkan oleh dosen. Kalian perlu menginovasinya dengan menambah beberapa device seperti adanya kamera yang dapat mendeteksi adanya orang dengan sensor PIR, RFID yang lebih kompleks dan lainnya.

ide proyek skripsi iot

mikrokontroler yang bisa di gunakan sama, yaitu nodeMCU ESP8266. Platform cloud untuk smart home juga dapat menggunakan Blynk, Thingspeak, Antares (Telkomsel IoT), Arduino IoT Cloud, Firebase, dan lain sebagainya. 

Contoh project IoT Smart Home adalah seperti kamera pengawas yang dapat mengirimkan pesan smartphone jika ada orang yang berada di ruangan tersebut, membuat project kompleks menggabungkan semua kontroller dengan pantauan melalui smartphone, dan lainnya.  Bisa di lihat di blog indobot.

baca juga: Tutorial IoT: Arduino IoT CLoud Sebagai Platform Controlling Penerangan Rumah

IoT Smart Health

Smart Health merupakan sistem kecerdasan yang di gunakan untuk mengutamakan untuk kesehatan manusia (bisa juga di tujukan untuk hewan). Smart Health dapat berupa pengetahuan kondisi kesehatan saat ini atau pengetahuan kondisi luar yang harus di hindari agar tidak sakit. Sensor yang dapat di gunakan untuk smart Health adalah seperti Heart Pulse sensor (sensor detak jantung) untuk mengukur detak jantung, sensor suhu, sensor udara, dan lainnya. Mikrokontroler dan platform cloud yang dapat di gunakan sama seperti IoT lainnya yang sudah saya sebutkan di atas.

Di masa pandemi seperti ini, smart Health sangat diminati oleh dosen-dosen lo. Tapi tentunya harus dikembangkan ya. Terutama di bagian latar belakang dan kompleksitas dari project kalian.

baca juga: Tahapan Pengerjaan Project IoT untuk Skripsi Cepat Selesai

Nah itu adalah 3 project yang bisa kalian gunakan untuk skripsi. Jika kalian dari mahasiswa pendidikan teknik, kalian bisa mengembangkan untuk memonitoring kondisi siswa saat pembelajaran atau yang lainnya. Dengan IoT, kita bisa mengetahui dan mengendalikan keadaan dari jarak jauh dengan menggunakan internet. Pastinya akan sangat menarik untuk terus dikembangkan.

Buat kalian yang sudah punya ide tapi masih bingung untuk cara pengerjaannya, kalian dapat hubungi DI SINI untuk berkonsultasi, bahkan membantu pembuatan project.

smarthome-dengan-basis-iot-bikin-rumah-kamu-makin-keren
smarthome-dengan-basis-iot-bikin-rumah-kamu-makin-keren

Mau belajar elektronika dasar? Arduino? atau Internet of Things? Ikuti kursus online Indobot Academy!

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp