Laser Pengukur Jarak Otomatis dengan Sensor Ultrasonik

Indobot Update

Laser Pengukur Jarak Otomatis
Membuat Laser Pengukur Jarak Otomatis dengan Sensor Ultrasonik dan Arduino

Hai sahabat Indobot.

Masih semangat? Masih dongs. Hehe

Sedang mengerjakan project apa hari ini?

Kali ini kita punya project baru nih. Kita mau gabungin laser dengan sensor ultrasonik. Tujuannya untuk membuat akurasi pembacaan sensor ultrasonik lebih terarah. Masih belum bisa membayangkan? Hehe. Oke kita bahas dulu satu-satu.

Laser merupakan singkatan dari “Light Amplification by Stimulated Emission of Radiation”. Adalah alat yang dapat memancarkan cahaya radiasi elektromagnetik, yang koheren, intensitas tinggi, mudah untuk kita arahkan, dan memiliki lintasan lurus. Laser memiliki banyak jenis, dari yang memiliki kekuatan untuk memotong sesuatu, hingga laser yang hanya memancarkan cahaya.

Nah laser yang akan digunakan dalam project ini adalah laser yang biasa digunakan untuk pointer atau dinamakan laser dioda. Laser dioda merupakan salah satu jenis laser yang memancarkan cahaya lurus, namun tidak memiliki kemampuan dalam potong – memotong. Sehingga aman untuk alat-alat yang hanya bertujuan memancarkan cahaya yang jelas dan terarah, seperti pointer ataupun keyboard laser.

Baca juga: Virtual Laser Keyboard : Sekarang Tidak Hanya Ada di Film-Film Saja

Laser dioda digunakan untuk mengetahui di mana arah sensor ultrasonik memancar. Sensor ultrasonik hanya mengeluarkan bunyi gelombang ultrasonik yang pastinya tidak dapat dilihat oleh mata manusia. Sehingga jika mencoba memancarkan sensor ultrasonik ke suatu obyek, bisa jadi akan meleset, dikarenakan sudut yang diambil ternyata tidak lurus dengan tujuan kita. Sifat laser dioda yang memancarkan sinar lurus dengan tanda sinar diujungnya, jika dikolaborasi dengan sensor ultrasonik, akan memudahkan kita untuk menemukan hasil pengukuran yang tepat.

Sensor ultrasonik ini akan mengirimkan gelombang ultrasonik menuju titik laser dan kembali ke sensor untuk  dilakukan perhitungan. Pengolahan perhitungan ini akan dilakukan oleh Arduino UNO untuk kemudian dapat ditampilkan ke LCD.

Laser Pengukur Jarak Otomatis dengan Sensor Ultrasonik dan Arduino

Langsung saja tanpa berlama-lama, kita coba praktikkan dengan langkah-langkah berikut.

Siapkan alat dan bahan

Alat dan bahan yang digunakan untuk project kali ini adalah sebagai berikut:

  1. Komputer yang terinstall Arduino IDE
  2. Library sensor ultrasonik: HC SR04
  3. Library LCD: Liquid Cristal
  4. Arduino UNO
  5. Sensor ultrasonik HCSR-04
  6. Laser diode
  7. LCD 16×2
  8. LCM 1602 IIC (Driver LCD)
  9. Projectboard
  10. Kabel jumper

 

Belajar Elektronika, Arduino, dan IoT step by step dengan bantuan tangga belajar? Daftar sekarang dan dapatkan PROMO

 

Penyusunan rangkaian

Susun peralatan di atas menjadi seperti di bawah ini.

Penulisan Program

Setelah rangkaian sudah tersusun dengan baik, maka kita dapat melanjutkan ke tahap penulisan program pada aplikasi Arduino IDE. Silakan teman- teman dapat menggunakan program seperti berikut.

 

 

/* Program mengukur jarak dengan sensor HC SR-04 dibuat oleh Indobot */
 
#include <HCSR04.h>                 //Library HCSR04
#include <LiquidCrystal_I2C.h>      //Library LCD I2C
 #define Laser 7
LiquidCrystal_I2C lcd(0x27,16,2);   //Alamat I2C
HCSR04 hc(5,6);                     //initialisation class HCSR04 (trig pin , echo pin)

float LebarSensor = 1;         //lebar sensor untuk mengurangi besaran jarak dengan dikurangi lebar alat
float jarak = 0;                //mengetahui jarak
 
void setup() {
  lcd.init ();            //Mulai LCD
  lcd.setBacklight(HIGH);
pinMode(Laser, OUTPUT);
}
 
void loop() {
  jarak = hc.dist() - LebarSensor; 
 //Rumus untuk menghitung jarak alat dengan laser
//dengan asumsi bahwa jarak diukur dari belakang alat
//jika dihitung dari ujung sensor, maka rumus tidak diperlukan
 digitalWrite(Laser,HIGH); //menyalakan Laser
delay(500);
  lcd.setCursor(0,0);
//pengaturan LCD berawal dari ujung kiri atas
  lcd.print("Jarak titik : ");    //pemberitahuan jarak pada LCD
  lcd.print(jarak);                   //Tampilkan jarak pada LCD
  lcd.print(" cm");	//menggunakan satuan cm
  delay(1000);
  lcd.clear();
}



baca juga: Menampilkan Nilai Keypad Pada LCD I2C 16×2

Uji Coba

Setelah program sudah di upload pada Arduino Uno, kita coba lihat hasil dari pengukuran sensor ultrasonik, apakah sudah benar atau masih berbeda jauh dengan yang seharusnya.

Jika sudah memunculkan ukuran jarak yang benar, kita dapat menyusun rangkaian yang sudah kita buat sebelumnya untuk saling sejajar antara sensor ultrasonik dan laser dioda. Sesuaikan ujung titik laser dengan jarak yang tertera pada LCD. Jika jarak antara titik laser dan ujung sensor ultrasonik sudah menunjukkan jarak yang sesuai, maka rangkaian sudah benar dan dapat berdungsi untuk mengukur.

Jadi kalau teman – teman akan mengukur jarak antara obyek dengan alat ini, teman – teman hanya perlu melihat ujung titik laser yang menuju obyek. Jika sudah sesuai, kita dapat melihat ukuran jarak melalui tampilan LCD.

Gampang kan? Yuk kita mulai praktikkan.

Mau belajar elektronika dasar? Arduino? atau Internet of Things? Ikuti kursus online Indobot Academy!

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp