Rekomendasi Buku Arduino Bahasa Indonesia

Indobot Academy

rekomendasi buku arduino bahasa indonesia

Hallo Fanbot, kalian yang suka belajar Arduino tentu ingin lebih banyak punya referensi belajar yang bisa kalian pelajari secara mandiri di rumah. Minbot kali ini akan menghadirkan rekomendasi buku arduino bahasa Indonesia untuk menemani kalian belajar internet of things.

[lwptoc]

Rekomendasi Buku Arduino Berbahasa Indonesia

Yuk simak daftar rekomendasi Minbot

Arduino Belajar Cepat dan Pemrograman – Heri Andrianto dan Aan Darmawan

Buku ini di tulis oleh Heri Andrianto dan Aan Darmawan. dan di terbitkan oleh Informatika di tujukan bagi pemula, desainer, hobiis, dan mahasiswa yang ingin mempelajari pemrograman Arduino dengan cepat. Dalam buku ini, pembaca akan mempelajari dasar-dasar bahasa pemrograman Arduino dan pengendalian berbasis mikrokontroler.

buku arduino bahasa indonesia

Buku ini cocok untuk pemula yang ingin mempelajari pemrograman serta pengendalian berbasis mikrokontroler dengan menggunakan board Arduino. Dan bagi desainer serta hobiis yang ingin membuat prototype atau mengimplementasikan pengendali.

Aplikasi Arduino dan Sensor – M Fajar Wicaksono

Buku ini adalah panduan lengkap tentang pengenalan Arduino UNO dan bahasa pemrograman yang di gunakan untuk mengontrol board mikrokontroler tersebut. Keunggulan dari Arduino UNO juga di bahas secara detail pada Bab 1.

buku arduino bahasa indonesia

Selanjutnya, buku ini membahas dasar-dasar terkait pin I/O pada Arduino dan memberikan contoh-contoh kasus terkait aplikasi sensor. Seperti sensor ultrasonik, sensor PIR, sensor LDR, sensor warna, sensor api, sensor suara, pulse sensor, sensor sentuh, water level sensor, sensor infrared, dan masih banyak lagi jenis sensor yang lain.

Buku ini juga membahas contoh proyek pembuatan robot line follower, robot pemadam api, dan Bluetooth smart car di sertai dengan penjelasan pembuatan aplikasi Android. Setiap pembahasan di lengkapi dengan gambar rangkaian, kebutuhan hardware untuk melakukan proyek, langkah-langkah pembuatan. Dan penjelasan dari setiap program/sketch untuk di praktekkan secara langsung oleh pengguna buku ini.

From Zero to Pro: Belajar Arduino untuk Semua – Abdul Kadir

“From Zero to Pro: Belajar Arduino untuk Semua” adalah buku yang di tulis oleh Abdul Kadir. Buku ini di tujukan untuk para pemula yang ingin mempelajari dasar-dasar Arduino dan elektronika dengan cara yang mudah di pahami.

from zero to pro buku arduino bahasa indonesia

Buku ini di awali dengan pengenalan tentang dasar-dasar Arduino dan komponen-komponen yang di gunakan dalam proyek-proyek Arduino. Setelah itu, pembaca akan mempelajari bagaimana membuat program pertama mereka dengan menggunakan Arduino dan IDE Arduino.

Buku ini juga membahas tentang penggunaan sensor-sensor dan aktuator dalam proyek-proyek Arduino. Serta cara menghubungkan dan memprogramnya. Selain itu, buku ini juga memberikan tutorial langkah demi langkah tentang bagaimana membuat proyek-proyek sederhana. Seperti LED blink dan sistem kendali jarak jauh.

Baca Juga Bahasa Pemrograman Dasar Arduino IDE untuk IoT 

Dasar Pemrograman Internet untuk Proyek Berbasis Arduino – A Kadir

Abdul Kadir adalah penulis yang cukup produktif di bidang IoT dan mikrokontroler. Di buku kali ini ia membahas tentang pengembangan proyek IoT berbasis Arduino dengan menggunakan jaringan internet. Buku ini memberikan pengenalan dasar mengenai protokol TCP/IP, HTTP, dan HTTPS, serta teknologi IoT.

buku arduino bahasa indonesia

Buku ini berisi bahasan mulai dari pengenalan dasar internet, protokol TCP/IP, teknologi IoT, penggunaan web server pada Arduino. Hingga pengembangan aplikasi berbasis IoT dengan platform Arduino. Selain itu, buku ini di lengkapi dengan contoh program serta tutorial yang dapat membantu pembaca memahami konsep dan aplikasinya secara praktis.

Kelebihan dari buku ini adalah bahasannya yang cukup mendalam dan di lengkapi dengan contoh program yang lengkap serta mudah di pahami. Pembaca juga akan di ajarkan cara mengembangkan aplikasi berbasis IoT dengan menggunakan platform Arduino. Sehingga dapat mengaplikasikan konsep yang telah di pelajari secara praktis.

Menguasai Pemrograman Arduino dan Robotik – Widodo Budiharto

Menguasai Pemrograman Arduino dan Robotik adalah buku yang di susun Widodo Budiharto dan merupakan salah satu buku terbaik untuk belajar pemrograman Arduino dan robotik dalam bahasa Indonesia. Buku ini di tulis dengan bahasa yang mudah di pahami dan di jelaskan secara step-by-step. Sehingga cocok bagi pemula yang ingin mempelajari Arduino dan robotik.

buku arduino bahasa indonesia Menguasai_Pemrograman_Arduino_Dan_Robotik

Buku ini terdiri dari 16 bab yang membahas topik-topik penting dalam pemrograman Arduino dan robotik, seperti mengenal Arduino, memahami bahasa pemrograman C, mengoperasikan motor DC, memprogram sensor jarak, hingga mengoperasikan robot menggunakan kontrol jarak jauh.

Pemrograman Arduino dan Internet of Things – M Jamil

buku arduino bahasa indonesia pemrograman arduino

Jika kamu tertarik mempelajari internet of things lebih dalam melalui arduino, “Buku Pemrograman Arduino dan Internet of Things” karya Muhammad Jamil, IIs Hamsir dan Husen Alting bisa jadi pilihan tepat. Membahas tentang pemrograman dan pengembangan IoT dengan menggunakan platform Arduino. Buku ini terdiri dari 11 bab dengan bahasan yang cukup lengkap mulai dari pengenalan dasar Arduino, sensor, motor, hingga teknologi IoT.

Kelebihan dari buku arduino bahasa Indonesia ini adalah bahasannya yang cukup komprehensif dan juga dilengkapi dengan banyak gambar, diagram, serta contoh program yang dapat membantu pembaca untuk memahami konsep dan aplikasinya secara lebih mudah. Selain itu, buku ini juga memberikan latihan soal pada akhir setiap bab sebagai sarana untuk menguji pemahaman pembaca.

Buku ini cocok bagi mereka yang ingin mempelajari dasar-dasar pemrograman dan pengembangan IoT dengan menggunakan platform Arduino secara komprehensif dan praktis. Dengan membaca buku ini, pembaca akan dapat memahami konsep IoT dan mampu mengembangkan aplikasi sederhana berbasis IoT dengan platform Arduino.

Pilih Belajar Mandiri Lewat Buku atau Ikut Training IoT Indobot Academy?

Untuk menjadi seorang IoT engineer, di butuhkan kombinasi antara pengetahuan teori dan praktek. Buku tentang Arduino dan IoT dapat memberikan pengetahuan teori yang baik dan dasar-dasar yang di perlukan untuk memahami konsep dasar di balik teknologi IoT.

Training IoT seperti yang di tawarkan oleh Indobot Academy juga sangat berguna untuk melengkapi pengetahuan teori yang di dapat dari buku. Training tersebut dapat memberikan pengalaman praktis dan kasus-kasus studi yang memungkinkan peserta untuk menerapkan pengetahuan teoritis mereka dalam situasi dunia nyata. Selain itu, peserta dapat memperoleh keterampilan tambahan seperti pemrograman, manajemen proyek, dan keterampilan komunikasi.

Kelebihan Ikut Training IoT di Indobot

Ada beberapa kelebihan mengikuti pelatihan IoT di Indobot Academy daripada hanya membaca buku saja, yaitu:

  1. Pengalaman Praktis: Pelatihan IoT di Indobot Academy memberikan pengalaman praktis bagi peserta untuk menerapkan pengetahuan teoritis yang diperoleh dari buku dalam situasi dunia nyata. Peserta akan di ajarkan bagaimana membuat prototipe dan mengimplementasikan proyek-proyek IoT dengan bantuan instruktur yang berpengalaman.
  2. Keterampilan Tambahan: Selain pengetahuan dasar tentang IoT, peserta akan di ajarkan keterampilan tambahan seperti pemrograman, manajemen proyek, dan keterampilan komunikasi. Ini akan membantu peserta dalam mengembangkan keterampilan yang di butuhkan untuk menjadi seorang IoT engineer yang handal.
  3. Diskusi dan Tanya Jawab: Pelatihan IoT di Indobot Academy juga memberikan kesempatan bagi peserta untuk berdiskusi dan bertanya kepada instruktur dan peserta lain. Ini membuka ruang untuk pertukaran ide dan gagasan, yang dapat membantu peserta memperluas pemahaman mereka tentang IoT.
  4. Sertifikat: Setelah menyelesaikan pelatihan IoT di Indobot Academy, peserta akan menerima sertifikat yang dapat di gunakan sebagai bukti pengalaman dan keterampilan yang di miliki. Ini dapat membantu peserta dalam mencari pekerjaan atau meningkatkan kredibilitas mereka di bidang IoT.

Jadi, untuk menjadi seorang IoT engineer yang handal, penting untuk memiliki pengetahuan teoritis yang baik dan pengalaman praktis yang cukup. Kombinasi antara membaca buku dan mengikuti pelatihan atau kursus akan membantu memperoleh kedua hal tersebut. Selain itu jika kalian bermaksud untuk bekerja sebagai seorang IoT Engineer. Sertifikat kompetensi dari Indobot Academy akan menjadi nilai tambah kalian dalam persaingan kerja di industri internet of things.

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp