Ada Teknologi IoT di Indonesia 4.0 Conference and Expo 2022

Indobot Academy

Expo 2022
Expo 2022

Rangkaian kegiatan Indonesia 4.0 Conference and Expo 2022 berlangsung selama 24-25 Agustus 2022 sebagai ajang bagi ekosistem industri, baik pemerintah, pelaku industri, akademisi, penyedia teknologi, maupun pemerhati industri untuk bertemu dan berdiskusi, dan berkolaborasi dalam mendukung implementasi industri 4.0  Indonesia.

Ajang Expo 2022 ini  oleh Kementerian Perindustrian melalui Badan Standarisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI). Dan berkolaborasi dengan Federasi Teknologi Informasi Indonesia (FTII) dan PT Naganaya Indonesia. Kegiatan ini juga mengangkat tema yang cukup menarik. Yaitu “”Percepatan Implementasi Industri 4.0 untuk Mendukung Industri Inklusif dan Berkelanjutan bagi Pemulihan Nasional”.

Indonesia 4.0 Conference & Expo 2022 merupakan gelaran tahun keempat sejak pertama kali pada tahun 2018. tahun ini. Indonesia 4.0 Conference & Expo menggelar pameran dengan profil peserta yang lebih ekstensif, fitur yang lebih menarik. Selain menyuguhkan beragam informasi melalui rangkaian konferensi dan seminar teknis, pengunjung juga dapat menikmati pameran peralatan dan produk teknologi pendukung sektor industri.

Rangkaian Kegiatan Expo 2022

Pada event Expo 2022 berskala nasional ini menyuguhkan Konferensi industri dengan 53 pembicara terkemuka dari industri terkait yang hadir delegasi yang terdiri dari senior level pada sektor Pemerintah, Jasa Keuangan, Telekomunikasi, Logistik, FMCG, Infrastruktur, e-Commerce, Manufaktur, Energi, dan Utilitas. Acara ini juga menampilkan pameran lebih dari 850 produk dan solusi teknologi penunjang kebutuhan sektor industry, tak terkecuali Internet of Things (IoT). 

Rangkaian acara ini akan memberikan kesempatan bagi organisasi atau perusahaan untuk menemukan solusi teknologi yang bisa membantu proses transformasi digital dan meningkatkan efisiensi guna mendorong sektor industri agar semakin memiliki daya saing, kemandirian, dan inklusivitas. Acara ini juga memungkinkan seluruh pelaku industri untuk bertemu dan membuka peluang investasi serta kolaborasi bisnis.

Teknologi Internet of Things

Oleh Arif Budi Subekti, Vice President Enterprise Solution Division NEC Indonesia dalam keterangan pers. “Penerapan Industri 4.0 untuk menopang pertumbuhan pada pasar global yang semakin ketat. Membuat semakin banyak perusahaan manufaktur yang mengadopsi teknologi baru.” 

Menurutnya, transformasi digital adalah elemen penting dalam konsep Smart Manufacturing. Penggunaan teknologi AI (Artificial Intelligence) dan IoT (Internet of Things) semakin merasa perlu untuk meningkatkan efisiensi proses produksi demi pertumbuhan tingkat produktivitas. 

“Dengan menggunakan teknologi AI, IoT, dan data analitik, perusahaan manufaktur dapat membuat keputusan penting berdasarkan data real-time untuk meningkatkan produktivitas. Pengendallian kualitas (quality control) dalam proses produksi juga akan dapat meningkat secara signifikan,” imbuhnya. 

Rangkaian solusi yang tanou oleh NEC Indonesia antara lain solusi Smart Manufacturing yang berfokus pada pemanfaatan AI, IoT. Dan data analytics seperti seperti System Invariant Analysis Technology (SIAT), Face Recognition untuk kontrol akses. Dan Warehouse Management System yang terintegrasi dengan ERP.

 

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp