Halo teman Fanbot, weekend besok udah ada agenda apa aja? Jalan-jalan ke luar? Atau di rumah aja sambil ngoprek? hehe .. Bikin project apa nih minggu ini? Line Follower? Pas banget nih, kali ini Minbot akan membahas tentang 5 hardware yang wajib ada dalam membuat robot line follower. Mau tau? Yuk mari!
5 Hardware Wajib Dalam Membuat Robot Line Follower
1. Sensor
Karena robot line follower bekerja dengan mengikuti garis, maka ia harus memiliki indra atau sensor layaknya manusia untuk bisa melihat atau membaca suatu garis. Dia menggunakan sensor cahaya untuk bisa membaca garis yang ada di depannya. Sensor ini disusun dari photodiode dan led. Jika kamu mau tau gimana cara kerjanya, cek aja artikel Apa itu Line Follower? Robot Pengikut Garis?
Baca Juga : Benefit Belajar Robot Line Follower? Emang ada ya?
2. Controller
Seperti halnya manusia yang memiliki otak, robot juga memiliki otak yang biasa kita sebut sebagai controller. Tugas dari si controller ini adalah mengkontrol, menerima dan mengolah perintah yang masuk (input) serta megirimkan dan menjalankan hasil dari perintah (output) ke bagian lainnya. Jenis dari controller pun bermacam-macam ya gaes, dan salah satu yang sangat popular adalah Arduino. Apa itu Arduino? Cuss cek artikel ini ya Apa itu Arduino ? Yuk kita belajar arduino bareng
3. Actuator atau Penggerak
Hayo siapa yang udah bisa menebak, komponen apa yang dibutuhkan robot dan berfungsi sebagai actuator? Yap, motor DC. Si motor DC ini adalah tugasnya adalah menggerakkan roda line follower gaes. Motor DC juga merupakan jenis motor yang mudah untuk dikendalikan lho. Untuk kecepatannya bisa berbeda-beda, tergantung jenis roda yang digunakan juga, karena satuan kecepatannya menggunakan rpm (rotary per minute).
4. Chassis
Chassis atau rangka robot ini juga nggak kalah pentingnya lho. Kamu bisa membuat desain chassis kamu sendiri sesuai desain robot yang kamu rancang. Bahan dari chassis pun bermacam-macam, yang paling umum adalah akrilik, selain kuat dan tidak mudah pecah, tampilannya pun juga lebih eye catching.
Baca Juga : Mengerti Fungsi Check Point Pada Robot Line Follower
5. Battery
Apa jadinya jika robot kamu sudah ready tapi battery kosong? Sama aja nggak bisa dipakek ya hehe. Nah bettery ini menjadi pensupply kebutuhan listrik untuk controller, sensor, actuator dan semua komponen elektroniklainnya yang ada dalam robot tersebut.
Itu tadi 5 hardware yang wajib ada dalam membuat robot line follower. Demikian artikel singkat ini, semoga bisa bermanfaat ya guys. Kamu juga bisa membuat robot line followermu sendiri dengan sangat mudah. Jika kamu suka dengan artikel singkat ini, silahkan share ke teman-teman kamu atau jika kamu tertarik untuk menulis, kamu juga bisa memposting tulisan-tulisan menarikmu di website indobot.co.id.
See you on the next article guys!