Kumpulan Library untuk Arduino IDE dan Cara Memanfaatkan Library

Indobot Update

Kumpulan Library untuk Arduino IDE
Download Kumpulan Library untuk Arduino IDE dan Cara Memanfaatkan Library

Halo Fanbot! Sedang ada project apa hari ini? Kalian sedang butuh Sensor untuk project kalian? Minbot sarankan buat pakai Library untuk Arduino IDE saja. Library akan mempermudah kita dalam pembuatan program. Kerumitan sistem sensor untuk mendeteksi kondisi fisik, bisa disederhanakan dengan menggunakan Library. Sebelum kita sebutkan beberapa library beserta link-nya, saya ingin menjelaskan bagaimana cara memasukkan library ke Arduino IDE.

[lwptoc numeration=”none” title=”Daftar Isi”]

Baca Juga Cara Menambahkan Library Arduino IDE

Belajar Elektronika, Arduino, dan IoT step by step dengan bantuan tangga belajar? Daftar sekarang dan dapatkan PROMO

Cara Install Library untuk Arduino IDE

Bagi teman-teman yang menginginkan untuk menggunakan library, kita harus memasukkannya terlebih dahulu ke aplikasi Arduino IDE. Ada 3 cara yang bisa digunakan untuk memasukkan/install library ke Arduino IDE. Silakan simak langkah-langkah berikut ini.

Library dalam Software Arduino IDE

Dalam keadaan online, Arduino IDE dapat mengakses banyak library yang bisa di download untuk keperluan kita. Berikut ini langkah-langkah yang bisa kita gunakan untuk install library melalui aplikasi.

  • Pastikan PC/Laptop sudah terkoneksi dengan internet.
  • Buka aplikasi Arduino IDE.
  • Kemudian klik Menu Sketch > Include Library > Manage Libraries. Atau teman-teman dapat gunakan Shortcut Ctrl + Shift + I.Kumpulan Library untuk Arduino IDE dan Cara Memanfaatkan Library
  • Setelah muncul tampilan seperti berikut. Kita cari library yang kita butuhkan dengan menuliskan namanya di kolom Search. Misal kita ingin mencari library Adafruit fingerprint. Nah teman-teman cukup ketik fingerprint (Saran minbot, kalian ketikan pada Notepad dulu, kemudian copy paste di sini. Karena Loading bisa segera dilakukan padahal kita belum menyelesaikan kata yang dicari. hehe).cara menambah library arduino ide
  • Jika sudah muncul beberapa library yang sesuai seperti tampilan di bawah. Arahkan kursor ke library yang dibutuhkan. Kemudian klik install (atau jika dibutuhkan di versi lainnya, kita bisa pilih dulu versi library. Jika tidak dipilih, maka yang akan diinstall adalah versi yang paling terbaru).Kumpulan Library untuk Arduino IDE dan Cara Memanfaatkan Library
  • Jika instalasi sudah selesai, maka pada library tersebut akan ada tulisan “INSTALLED” yang artinya library ini sudah terinstall. Ini juga dapat digunakan untuk mengetahui apakah suatu library sudah di-install atau belum dalam Aplikasi Arduino IDE.tahap menambah library arduino ide

Nah begitu cara yang bisa kita gunakan untuk install Library untuk Arduino IDE langsung di software. Ini cukup mudah kan ya. Apalagi buat teman-teman yang tidak suka ribet. Tapi sepengalaman Minbot, ada beberapa library yang terkadang belum tersedia di sini. Entah dari developernya tidak mendaftarkannya atau bagaimana. Tapi jika memang tidak ada, kita next ke cara berikutnya.

Library dengan Add Zip Library

Kita harus download Library di internet untuk mendapatkan Library. Lebih lengkapnya kita coba lihat bagaimana caranya.

  • Masuklah ke Google (kita akan menggunakan cara paling umum untuk tahap ini).
  • Langsung saja ketikan kata kunci Library yang kita butuhkan. Minbot biasanya menuliskan “(nama library yang dibutuhkan) library arduino” untuk bisa langsung mendapatkan link-nya. Biasanya diarahkan pada arduino.cc atau dropbox yang bisa langsung download. Atau agar teman-teman tidak perlu bolak-balik, di bawah ini nantinya akan dilampirkan beberapa Library yang bisa langsung masuk ke link-nya. Tenang saja.
  • Kumpulan Library untuk Arduino IDE dan Cara Memanfaatkan Library
  • Dapatkan file .zip yang dapat kita gunakan untuk install library.
  • Kemudian buka aplikasi Arduino IDE.
  • Kemudian klik Menu Sketch > Include Library > Add .ZIP Library.Kumpulan Library untuk Arduino IDE dan Cara Memanfaatkan Library
  • Carilah file .ZIP yang sudah kita download tadi. untuk bisa dimasukkan ke aplikasi Arduino IDE. Klik Open.daftar Kumpulan Library untuk Arduino IDE dan Cara Memanfaatkan Library
  • Tunggu hingga muncul tulisan seperti ini di bawah sebagai tanda bahwa Library sudah sukses diinstall.

Nah. Mudah bukan. Apalagi sekarang sudah banyak nih artikel yang mencantumkan library-library yang dibutuhkan. Cara ini cukup efektif bagi teman-teman yang juga sudah memiliki banyak ZIP untuk dijadikan library Arduino IDE. Nah di cara berikutnya hampir sama dengan cara di atas, yaitu dengan file .ZIP. Namun kita tidak perlu membuka aplikasinya terlebih dahulu. Yuk Lanjut.

 

Library dengan Document

Cara ini menggunakan File ZIP yang caranya sudah di jelaskan pada cara di atas ya. Langsung saja kita simak cara berikut.

  • Siapkan file .ZIP yang sudah di download atau copas dari flashdisk/media lainnya.
  • Extract file tersebut. Caranya dengan klik kanan kemudian pilih extract all > extract. (atau bisa extract dengan cara lainnya yang biasa kalian gunakan).
  • Jika sudah, maka akan dimunculkan folder hasil extract. Buka Folder.
  • Copy Folder di dalamnya (pastikan folder ini berisi berbagai hal untuk library. “kurang lebih” seperti di bawah ini. Jika di dalamnya hanya berisi folder saja, buka lagi hingga folder yang di dalamnya langsung library).
  • Paste folder tersebut di document > arduino > libraries.folder arduino ide libraries

Nah sudah. Cukup dengan cara tersebut. Teman-teman sudah bisa menggunakan library-nya. Kekurangan dari cara ini justru ketika kita sedang membuka Arduino IDE. Jika kita sedang membukanya, maka kita perlu refresh kembali aplikasinya jika ingin menggunakan “examples”. Meskipun tetap dapat digunakan untuk Library.

Bagaimana? kalian lebih suka menggunakan cara yang mana? ketiga cara di atas dapat digunakan semua ya.

 

Cara Memanfaatkan Library

Library tidak hanya menjadi syarat pemanggilan untuk bisa menggunakan program-program dari tutorial yang tersebar di website. Minbot bocorkan nih buat teman-teman semua yang belajar berbagai program di internet. Sebenarnya program adalah hasil dari pengembangan dasar dari library (kecuali yang membuat library itu sendiri). Baik di ubah bahasa, di gabungkan dengan program lain, atau di modifikasi. Jadi Pada dasarnya tidak membuat dari nol. Nah bagaimana cara kita memanfaatkan library ini untuk membuat program?

Gampang. Setelah teman-teman sudah install Library. Cobalah untuk membuka Examples, dengan cara Klik File > Examples.

cara memanggil library arduino ide

Di sini sudah di sediakan beberapa Examples dasar dan untuk hasil dari library yang sudah kita install, kita dapat lihat di bagian “Examples from Custom Libraries”. Meskipun tidak semua library di munculkan examples(karena ada beberapa library yang hanya berfungsi sebagai pendukung), namun untuk perangkat-perangkat, dapat di pastikan akan ada library-nya.

Pilihlah sesuai kebutuhan. Misalnya untuk percobaan kali ini, kita akan mencoba program DHT. DHT sensor library > DHTTester

Maka akan di munculkan program seperti di bawah. Jangan panik. Tenang saja, kebanyakan di sini adalah program comment (ada tanda //) yang artinya jika di hapuskan juga tidak masalah. Semua comment ini di gunakan untuk informasi pengguna. Terutama buat kalian yang baru menggunakan Library ini. Semua informasinya dapat kita gunakan untuk mengembangkan program.

Nah untuk pengembangan program. Silakan teman-teman dapat membaca beberapa artikel kami untuk belajar program termasuk modifikasi library. Berikut lamannya.

  1. Belajar Bahasa Pemrograman Arduino IDE Lengkap
  2. Cara Menggabungkan Sensor dan Display pada Arduino
  3. Cara Menggabungkan 2 Program Sensor hanya dengan Library
  4. Cara Menggabungkan Dua atau Lebih Program Arduino

Silakan bisa di pelajari dan pahami fungsi dari tiap-tiap baris statement dalam program examples agar benar-benar menguasainya secara keseluruhan.

Kumpulan Download Library

Download berbagai library yang bisa kamu dapatkan di sini. Jika masih ada yang kurang, silakan dapat request di kolom komentar.

 

Belajar Elektronika, Arduino, dan IoT step by step dengan bantuan tangga belajar? Daftar sekarang dan dapatkan PROMO

 

Library Sensor

Berikut ini beberapa library yang bisa di gunakan untuk membuat pembacaan sensor.

Sensor DHT11 / DHT22

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download DHT sensor library

Download Adafruit Sensor (tambahan untuk sensor DHT)

Sensor Ultrasonik

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download HCSR04 ultrasonic sensor Versi Gamagine

Download ultrasonic versi

Sensor MQ2, MQ3, MQ4, dst

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download MQSensorsLib

Sensor PIR

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download PIR Motion Sensor Library

Sensor Tekanan

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Library Sensor Tekanan (Load Cell HX711)

Sensor Suhu Air (DS18B20)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Sensor Suhu Air (DS18B20) Library

Sensor Kelembaban Tanah

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Gravity Soil Moisture Sensor Library

Sensor TDS (untuk Kualitas air)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download TDS Sensor Library 

Sensor Warna (TCS3200)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download TCS3200 Sensor Library

Sensor Fleksibilitas (Flex Sensor)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Flex Sensor Library

 

baca juga: Penerapan Logika Fuzzy untuk Program di Arduino IDE

 

Sensor Accelerometer (Sensor Kemiringan)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Accelerometer ADXL335 Sensor Library

Sensor pH Air (pH Meter)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download pH Sensor Library

Sensor Gyroscope (Gravitasi)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Gyroscope MPU6050 Sensor Library

Sensor Detak jantung (Heartbeat)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Heart beat Sensor Library

Sensor RFID

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download RFID Sensor Library

Sensor Fingerprint

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Adafruit Finger print Sensor Library

Sensor Suhu, Kelembaban, Tekanan Udara,dan Gas (BME680)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download BME680 Sensor Library

Sensor Arus AC (ACS712)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download ACS712 Sensor Library

Sensor Magnet (Hall Effect Sensor)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Hall Switch Sensor Library

 

baca juga: Program Arduino Bluetooth HC-05 dan Aplikasi Android

 

Library Display

Berikut ini beberapa library yang bisa di gunakan untuk membuat tampilan pada display.

LCD (Liquid Crystal Display)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download LCD Library

Download LCD I2C Library

OLED (Organic Light-Emitting Diode)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Adafruit SSD1306 OLED Library

Download Adafruit GFX Library Sepaket dengan SSD1306

TFT LCD (Thin Film Transistor Liquid Crystal Display)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download TFT LCD Library

7-Segment

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download 7-Segment Library

Download 7-Segment 4 Digit TM1637 Library

LED Matrix

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download LED Matrix Library

 

Library Aktuator

Berikut ini beberapa library yang bisa di gunakan untuk Menjalankan Aktuator.

Motor Servo

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Servo Library

Motor Stepper

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Stepper Library

Motor DC (Untuk motor Driver)

Klik laman berikut ini untuk mendapat link library

Download Motor Driver Library

Download Semua Library

Sementara sampai sini dulu ya. Jika teman-teman ingin lebih banyak lagi, silakan dapat tulis di kolom komentar, biar Minbot Tambahin. hehe. Semangat belajar yaa.

Mau belajar elektronika dasar? Arduino? atau Internet of Things? Ikuti kursus online Indobot Academy!

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp