Kemendikbud Kembali Gelar Program Bangkit 2023

Indobot Academy

Program Bangkit 2023
Program Bangkit 2023

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, menggelar Program Bangkit (Bangun Kualitas Manusia Indonesia) pada tahun 2023. bekerjasama dengan mitra perusahaan teknologi terkemuka seperti Google, GoTo, dan Traveloka.

Kuota Program Bangkit 2023 Meningkat

Pengumuman ini di ungkapkan oleh plt. Dirjen Diktiristek, Nizam, dalam acara Sosialisasi Bangkit 2023 untuk Perguruan Tinggi di seluruh Indonesia. Nizam mengungkapkan bahwa Menteri melihat pentingnya Program Bangkit ini sehingga meningkatkan kapasitas peserta Bangkit 2023 menjadi 9.000 orang.

Dalam kesempatan itu juga, Nizam menjelaskan bahwa Program Bangkit sejalan dengan tujuan Kampus Merdeka, yaitu memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengembangkan kompetensi melalui pembelajaran di luar kampus.

Baca Juga Perbedaan Magang Merdeka dan Studi Independen Bersertifikat

Selama satu semester, mahasiswa akan secara intensif mempelajari berbagai kompetensi di bidang teknologi dan mengembangkannya untuk memecahkan berbagai masalah nyata di dunia industri.

Selain itu, Nizam juga menyoroti keistimewaan Program Bangkit, yaitu adanya Capstone Design Project, sebuah proyek akhir di mana peserta akan di bagi menjadi kelompok multidisiplin untuk bekerja sama dan berkolaborasi dalam merumuskan solusi atas masalah yang di hadapi oleh masyarakat maupun industri.

“Mahasiswa di minta untuk membentuk kelompok dengan anggota 5-6 orang untuk berkolaborasi dalam menciptakan aplikasi yang berfungsi dengan baik atau menyelesaikan tantangan dari industri. Pendanaan akan di berikan kepada 15 kelompok terbaik untuk mengembangkan karya mereka lebih lanjut, dengan harapan kelompok-kelompok ini akan menjadi perusahaan rintisan,” jelas Nizam.

Baca Juga Membangun Karir Mahasiswa di Era Kampus Merdeka

Sementara itu, plt. Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Sri Gunani, berharap agar mahasiswa dapat memanfaatkan Program Bangkit 2023 untuk pengembangan kompetensi di  bidang teknologi. “Terdapat tiga program utama dalam Program Bangkit yang dapat di manfaatkan oleh mahasiswa untuk mengembangkan kompetensi mereka, yaitu machine learning, cloud computing, dan mobile development.

Mahasiswa akan di bimbing oleh mentor yang berpengalaman dan berkualitas sehingga mereka dapat membangun kompetensi yang solid,” ungkap Sri Gunani.

Keuntungan Mengikuti Program Bangkit 2023

Dikutip dari Instagram resmi Ditjen Diktiristek, ada 6 keuntungan untuk menjadi peserta Bangkit 2023

  1. 1. Sertifikasi global dari Google
  2. 2. Kurikulum dan instruktur industri
  3. 3. Keterampilan di bidang teknologi, softskill, dan bahasa Inggris
  4. 4. Konversi sampai dengan 20 sks
  5. 5. Kesempatan karier ekslusif untuk lulusan
  6. 6. Dukungan membangun startup sampai dengan Rp 140 juta.

Baca Juga Kreativitas Mahasiswa vs AI

Saat ini proses Program Bangkit 2023 sendiri telah memasuki Batch 2 dengan kuota 4000 peserta, mahasiswa yang ingin melakukan pendaftaran bisa bergabung melalui link g.co/bangkit

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp