Tutorial Arduino UNO R3 Membaca Suhu dengan Sensor LM35

Indobot Academy

Hallo Sahabat Indobot… pada tutorial arduino kali ini kita akan belajar mengenal sensor Suhu LM35. Seperti namanya sensor ini pastinya tidak jauh-jauh dari pembahasan tentang suhu. Sensor ini adalah sensor yang dapat membaca suhu sampai 100 derajat celcius. Gimana nih? Lumayan tinggi juga kan jangkauan kemampuan ukurnya. Berikut ini adalah gambar fisik beserta spesifikasi sensor suhu yang berhasil saya himpun dari beberapa sumber ya sahabat semua.

Sensor Suhu LM35

Karakteristik:

  1. Memiliki sensitivitas suhu, dengan faktor skala linier antara tegangan dan suhu 10 mVolt/ ºC, sehingga dapat dikalibrasi langsung dalam celcius.
  2. Memiliki ketepatan atau akurasi kalibrasi yaitu 0,5 ºC pada suhu 25 ºC .
  3. Memiliki jangkauan maksimal operasi suhu antara -55 ºC sampai +150 ºC.
  4. Bekerja pada tegangan 4 sampai 30 volt.
  5. Memiliki arus rendah yaitu kurang dari 60 µA.
  6. Memiliki pemanasan sendiri yang rendah (low-heating) yaitu kurang dari 0,1 ºC pada udara diam.
  7. Memiliki impedansi keluaran yang rendah yaitu 0,1 W untuk beban 1 mA.
  8. Memiliki ketidaklinieran hanya sekitar ± ¼ ºC.

Oke itulah sedikit perkenalan kita dengan sensor suhu LM 35. Selanjutnya langsung saja kita mencoba bermain-main dengan sensor ini menggunakan Arduino Uno R3 bersama tutorial di Indobot.

Alat dan Bahan Sensor LM35

Tahap pertama silahkan siapkan alat dan bahannya terlebih dahulu :

  1. Komputer yang terinstal Arduino IDE           1 unit
  2. Arduino UNO R3 & Kabel USB                       1 buah
  3. Sensor Suhu LM35                                            1 buah
  4. Bread Board                                                        1 buah
  5. Kabel Penghubung                                          Secukupnya

Gambar Rangkaian Sensor LM35

Gambar Rangkaian Arduino Uno dan LM 35
Gambar Rangkaian Arduino Uno dan LM 35

 

Keterangan :

Pin Kiri LM 35 pada pin 5V

Kaki kanan LM 35 pada pin GND

Pin tengah LM 35 pada pin A0

Programming

Dapatkan akses ratusan video tutorial dan pembelajaran dengan registrasi melalui tombol di bawah!

 
int analogPin = A0;

 

//Variabel untuk menyimpan data suhu

float suhu = 00;

int suhu1=00;

 

void setup(){

//Komunikasi serial dengan baud 9600

Serial.begin(9600);

}

 

void loop(){

//Baca pin input

suhu1 = analogRead(analogPin);

suhu = suhu1 / 2.0479;

 

//hasil pembacaan akan ditampilkan di serial monitor

Serial.println(suhu);

delay(50);

}

 

 

Setelah rangkaian selesai maka langkah selanjutnya adalah kita membuat untuk programnya. Ketikkan program dibawah ini pada software Arduino IDE pada komputer.

Setelah kalian mengetik program diatas maka klik menu upload pada arduino IDE kemudian jalankan Serial monitor pada Arduino IDE untuk melihat hasil pembacaan Suhu Pada LM 35.

Sekian turtorial kali ini, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk selalu belajar karena pada tutorial selanjutnya kita akan membuat tutorial untuk sensor suhu LM 35 lagi yang pastinya lebih menarik… sampai jumpa di tutorial menarik selanjutnya…

Kamu ingin memperbanyak jam terbang dan portofolio bikin project elektronika/ Arduino/ IoT? Ikuti program dari Indobot!

Ingin Tahu Program Kami Lebih Lanjut?

Silahkan isi Formulir Dibawah Ini untuk Diskusi dengan Tim Indobot Academy.

Baca Juga

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar

whatsapp whatsapp